BTN Raih Penghargaan Internasional


Jakarta - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk meraih penghargaan internasional dalam ajang Mob-Ex Awards 2023 untuk kategori "Best Campaign Banking and Finance" di Asia dan Oseania.

“Kami bangga meraih penghargaan tingkat dunia ini. Dengan kolaborasi bersama agency Leverate, selaku digital placement agency, BTN berhasil mengalahkan bank-bank besar lainnya dalam kampanye brand BTN Properti,” kata Corporate Secretary Bank BTN Ramon Armando dalam keterangan tertulisnya, Kamis (17/8).

Ramon mengatakan Mob-Ex Awards edisi ke-11 merupakan penghargaan untuk merayakan kampanye/upaya pemasaran seluler yang paling efektif, kreatif, dan inovatif serta memberikan pengaruh untuk pertumbuhan bisnis.

Perseroan dengan brand BTN Properti berhasil membuat prestasi yang luar biasa di media sosial. Contohnya untuk di TikTok engagement yang berhasil didapat lebih dari 53 juta impressions, 6,8 juta videos views, 115.000 orang mengunjungi profil BTN Properti dan ada 21.000 followers baru.

Untuk meraih penghargaan ini BTN harus bersaing dengan karya-karya dari lembaga perbankan dan keuangan internasional serta juga karya-karya yang diajukan oleh agensi besar dan berpengalaman.

Namun, melalui pelaksanaan ide dan strategi yang cermat dan efektif, serta mampu memberikan dampak yang signifikan bagi BTN, karya BTN Properti berhasil meraih kemenangan dalam ajang Mob-Ex Awards 2023.

Ajang Mob-Ex Award 2023 telah berjalan selama 11 tahun menjadi salah satu program penghargaan yang relevan dan terpercaya bagi marketers brand dan agency untuk melihat sejauh mana upaya mobile marketing yang telah dilakukan pada bidang usahanya.

Mob-Ex Awards 2023 akan menghargai marketers paling inovatif dan berpikiran maju dengan memanfaatkan media mobile di seluruh Asia dan Oseania.

Adapun materi dari para peserta dinilai oleh 42 juri panel independen yang terdiri dari marketers senior, client-side marketers dan mobile experts yang memiliki pengalaman yang luas di platform mobile.

 



Berita Populer


ASEANFLAG