BULL Berencana Rights Issue 4 Miliar Saham Seri B


Jakarta - PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL) berencana melakukan penambahan modal dengan HMETD melalui penerbitan sebanyak 4 miliar saham seri B baru.

Berdasarkan prospektus yang dirilis Rabu (20/4), bersamaan dengan PMHMETD menyertai 4,8 miliar lembar waran seri V.

Perseroan berkeyakinan rencana PMHMETD berdampak positif terhadap kinerja keuangan, memperkuat kinerja operasional, serta struktur permodalan.

Selain itu, penambahan modal juga dapat meningkatkan kemampuan perseroan untuk melakukan ekspansi usaha.

Sesudah penambahan modal, posisi kas BULL akan meningkat 77,63% menjadi US$37,06 juta dari US$8,29 juta, ekuitas naik 11,36% menjadi US$400,70 juta dari US$355,18 juta, laba bersih melonjak 56,12% menjadi US$6,50 juta dari US$2,85 juta.

Perseroan akan menggunakan dana hasil PMHMETD sesuai dengan kondisi pada saat HMETD diterbitkan dengan mempertimbangkan pengelolaan modal yang optimal untuk kepentingan perusahaan. Adapun, asumsi penggunaan dananya adalah sekitar 60% untuk modal kerja, serta 40% sebagai ekspansi usaha.



Berita Populer


ASEANFLAG