Anak Usaha MNC dan Malaca Straits Batal Merger


Jakarta - Entitas usaha PT MNC Vision Network Tbk (IPTV), PT Asia Vision Network dan Malaca Straits Acquisition Company (MLAC) sepakat untuk tidak melanjutkan transaksi merger.

“Keputusan ini diambil setelah melalui penjajakan roadshow serta semakin bergairahnya investor di Bursa Efek Indonesia terhadap perusahaan yang bergerak di bidang digital termasuk fokus bisnis AVN,” kata Sekretaris Perusahaan IPTV Muharzi Hasril dalam keterbukaan informasi BEI, Senin (20/9).

Menurut Muharzi, sebelumnya IPTV telah memproses transaksi marger sejak semester kedua 2020. Pada saat itu, transaksi special purchase aquitition company (SPAC) masih sangat diminat investor di Nasdaq.

“Memasuki tahun 2021, terjadi banyak sekali transaksi di SPAC di Nasdaq, sehingga berpengaruh terhadap valuasi karena SPAC menjadi penuh sesak (overcrowde),” tambahnya.

Hal tersebut mengakibatkan harga saham MLAC tetap berada di bawah nilai nominal US$10 per saham.



Berita Populer


ASEANFLAG