KKGI Targetkan Volume Produksi dan Penjualan batu bara 3,6 Juta MT


PT Resources Alam Indonesia Tbk (KKGI) menargetkan volume produksi dan penjualan batu bara pada tahun ini masing-masing sebanyak 3,6 juta metrik ton.

Berdasarkan laporan tahunan 2020 yang dirilis Selasa (22/6), target yang dicanangkan pada tahun ini lebih rendah masing-masing 10% dibandingkan target tahun sebelumnya masing-masing sebanyak 4 juta MT.

Sedangkan, realisasi volume produksi dan penjualan batu bara pada tahun lalu masing-masing 2,864 juta MT dan 2,822 juta MT.

Pada awal tahun ini, harga batu bara Newcastle berada di level US$81,4 per ton.

Untuk menghadapi prospek bisnis yang baik pada tahun ini, perseroan optimistis dapat meraih pangsa pasar ekspor yang lebih besar.

Selain itu, disahkannya UU Omnibus Law dimana batu bara menjadi barang kena PPN, maka harga jual PT Insani Baraperkasa menjadi lebih kompetitif untuk pasar domestik.

Pada 2020, pasar ekspor masih mendominasi kinerja penjualan batu bara perseroan, dimana India masih menjadi tujuan utama ekspor atau menguasai 42%, yang diikuti China dan Thailand masing-masing 9%.

Perseroan merupakan produsen penghasil batu bara berkalori sedang, pada kisaran antara 3.800-5.300 kcal, yang akan dipasarkan untuk kebutuhan ekspor dan pemenuhan DMO dalam negeri.

 



Berita Populer


ASEANFLAG