Leyand Berencana Rights Issue 3 Miliar Saham Seri B


Jakarta - PT Leyand International Tbk (LAPD) berencana melakukan penambahan modal dengan memberikan HMETD sebanyak 3,021 miliar saham seri B.

Berdasarkan prospektus perseroan yang diterbitkan pada Selasa (20/9), RUPS LB untuk menyetujui rencana aksi korporasi ini akan diselenggarakan pada 26 Oktober 2022.

Perseroan akan menggunakan dana hasil PMHMETD sekitar 93% atau Rp139,860 miliar untuk mengambil alih saham PT Rusindo Eka Logistik Internasional (RER) dan David Fulia sebanyak 99,9%, serta sisanya 7% untuk modal kerja dan pengembangan usaha.

Penyetoran modal dalam PMHMETD adalah dengan menggunakan setoran dalam bentuk lain selain uang (inbreng) oleh para pembeli siaga sebanyaknya 2,797 miliar saham RER atau senilai Rp139,860 miliar.

Pada akhir Juni 2022, LAPD membukukan kerugian sekitar Rp8,961 miliar akibat tidak meraih penjualan di sepanjang periode tersebut.

Jumlah asetnya tercatat sekitar Rp69,991 miliar dengan liabilitas Rp257,256 miiliar dan defisiensi ekuitas Rp257,186 miliar.



Berita Populer


ASEANFLAG