Mitra Adiperkasa Berbalik Laba Rp438 Miliar


Jakarta - PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) berhasil meraih laba bersih tahun berjalan yang diatribusikan kepada pemilik sebesar Rp438,913 miliar pada 2021 dari tahun sebelumnya merugi Rp553,716 miliar.

Laporan keuangan yang dirilis Senin (11/4), kemampuan berbalik untung MAPI ditopang oleh tingginya pendapatan bersih sekitar 24,08% menjadi Rp18,423 triliun dari Rp14,847 triliun.

Kerugian selisih kurs juga menurun lebih dari delapan kali lipat atau dari Rp8,652 miliar menjadi Rp1,211 miliar. Beban keuangan menyusut sekitar 9,47% menjadi Rp499,863 miliar dari Rp552,208 miliar.

Selain itu, MAPI berhasil menekan laju penyisihan dan pemulihan penurunan nilai persediaan bersih sekitar 37,36% menjadi Rp49,930 miliar dari Rp79,721 miliar.

Seiring dengan membesarnya pendapatan bersih, beban pokok penjualan dan beban langsung juga melonjak sekitar 23,82% menjadi Rp10,731 triliun dari Rp8,666 triliun.

Kendati demikian, MAPI berhasil mengubah rugi usaha sebesar Rp66,863 miliar menjadi laba usaha mencapai Rp1,233 triliun.

Sampai dengan akhir Desember 2021, total aset MAPI tercatat mencapai Rp16,783 triliun dengan ekuitas sebesar Rp7,095 triliun dan liabilitas Rp9,687 triliun.

Sedangkan, posisi kas dan setara kas akhir tahun dibukukan sebesar Rp2,778 triliun.



Berita Populer


ASEANFLAG