Modern International Private Placement 3 Miliar Saham


Jakarta - PT Modern Internasional Tbk (MDRN) berencana melakukan penambahan modal tanpa HMETD atau private placement dengan menerbitkan sebanyak 3 miliar lembar saham baru.

Prospektus yang dipublikasi Senin (15/11), rencana private placement ini dilakukan sebagai konversi sebagian utang perseroan kepada Sungkono Honoris menjadi penyertaan saham.

Pada 2 Januari 2020, perseroan dan Sungkono Honoris telah menandatangani perjanjian investasi, dimana Sungkono Honoris setuju untuk memberikan investasi kepada perseroan sebesar Rp146,12 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan perseroan yang berakhir 31 Desember 2019, perseroan masih memiliki pinjaman kepada Sungkono Honoris sebesar Rp5,16 miliar.

Kemudian, selama 2020 terdapat pembayaran dari perseroan kepada Sungkono sebesar Rp1,21 miliar, sehingga jumlah saldo nilai pinjaman pada 31 Desember 2020 mencapai Rp150,07 miliar.

Setelah rencana transaksi menjadi efektif, kepemilikan saham Sungkono Honoris pada perseroan adalah 53,51%. Pemegang saham lain akan mengalami dilusi sekitar 28,22%.

Perseroan berharap dengan adanya restrukturisasi tersebut, rasio utang terhadap ekuitas menjadi lebih sehat dan memperbaiki arus kas di masa yang akan datang.

Untuk mewujudkan rencana private placement tersebut, perseroan akan menggelar RUPS LB pada 21 Desember 2021.



Berita Populer


ASEANFLAG