Indika Energy Ekspansi ke Sektor Kendaraan Listrik


 

PT Indika Energy Tbk (INDY) bersama entitas usahanya, yakni PT Indika Energy Infrastructure (IEI) telah mendirikan perusahaan bernama PT Electra Mobilitas Indonesia (EMI).

Komposisi kepemilikan saham pada EMI adalah perseroan menguasai 99,99% atau setara dengan Rp39,999 miliar dan IEI 0,0025% setara Rp1 juta.

“Penyertaan saham perseroan dalam EMI merupakan langkah perseroan untuk melakukan ekspansi ke sektor kendaraan listrik di Indonesia,” tutur Sekretaris Perusahaan INDY, Adi Pramono dalam keterbukaan informasi BEI, Kamis (8/4).

Pendirian EMI telah mendapatkan pengesahan sebagai badan hukum oleh Menteri Hukum dan HAM tertanggal 5 April 2021.

EMI akan bergerak di bidang usaha perdagangan besar suku cadang sepeda motor dan aksesorisnya, perdagangan besar berbagai suku cadang (komponen dan aksesoris mobil), serta jasa konsultasi manajemen.



Berita Populer


ASEANFLAG