Medco Akan Alokasikan Belanja Modal Migas US$250 Juta


Jakarta - PT Medco Energy Tbk (MEDC) pada tahun ini berencana mengalokasikan belanja modal untuk minyak dan gas sekitar US$250 juta.

“Rencananya sebagian besar difokuskan pada pengembangan aset di Natuna dan Corridor,” demikian dikutip dari laporan tahunan Medco dalam keterbukaan informasi, Selasa (9/5).

Adapun, panduan minyak dan gas 2023 adalah 160 MBOPED dan target biaya produksi di bawah US$10 per BOE.

Saat ini, Medco tengah menyusun perjanjian penjualan gas baru di South Natuna Sea Block B dan Corridor untuk memenuhi pasar ekspor dan domestik, serta akan mengoperasikan pengembangan baru di Natuna, yakni lapangan minyak Forel dan gas Bronang.

Perseroan memproyeksikan penjualan ketenagalistrikan sebesar 4.000 GWh dan belanja modal sebesar US$80 juta, yang akan digunakan untuk Geothermal Ijen dan teminal LNG Sumbawa.

Medco juga akan mengupayakan keputusan investasi final untuk PLTS Bali dan terminal regasifikasi LNG Sumbawa, juga terus mempertimbangkan divestasi aset kecil yang tidak dioperasikan.



Berita Populer


ASEANFLAG