Laba XL Axiata Turun 14,11% di Semester I 2022


Jakarta - PT XL Axiata Tbk (EXCL) hingga semester I 2022 membukukan laba yang diatribusikan kepada pemilik mencapai Rp614,91 miliar atau turun sekitar 14,11% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya senilai Rp715,95 miliar.

Dikutip dari laporan keuangan perseroan yang diterbitkan para Rabu (24/8), penurunan pencapaian laba tersebut dipicu oleh tingginya beban usaha sekitar 10,73% menjadi Rp12,18 triliun dari Rp11,004 triliun.

Meski demikian, perseroan membukukan pendapatan mencapai Rp14,07 triliun atau meningkat sekitar 8,47% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp12,97 triliun.

Hingga akhir Juni 2022 total aset perserioan tercatat mencapai Rp76,41 triliun, dengan ekuitas sebesar Rp20,33 triliun dan liabilitas Rp55 triliun.



Berita Populer


ASEANFLAG