Strategi Transkon Jaya Pada Tahun Ini


 

Emiten di sektor penyewaan kendaraan dan penyedia layanan jaringan internet, PT Transkon Jaya Tbk (TRJA) optimistis membukukan peningkatan laba hingga 20% pada tahun ini.

Guna mencapai angka tersebut, perseroan menyiapkan beberapa strategi mulai dari peningkatan penetrasi pasar Internet Service Provider (ISP) hingga penambahan klien baru.

Presiden Direktur Transkon Jaya, Lexy Roland Rompas mengatakan, untuk lini bisnis ISP, perseroan berencana memperluas eksposur pemasaran dengan berfokus pada tender pengadaan layanan internet yang berlokasi di wilayah Sulawesi Selatan. Di sisi lain, perseroan berharap segmen ini dapat terus bertumbuh.

“Kami melihat peluang pertumbuhan pada segmen ini masih besar, karena saat ini pendapatan dari rental masih menjadi penyumbang terbesar hingga 95%,” katanya di Jakarta, Selasa (16/3).

Sedangkan dari segmen sewa kendaraan, perseroan berupaya melakukan negosiasi dengan beberapa supplier untuk mendapatkan diskon pengadaan barang maupun jasa. Perseroan juga telah mengunjungi salah satu calon klien yang diharapkan menjadi pelanggan terbaru perseroan di awal 2021 mendatang.

Optimisme ini sejalan dengan perolehan kinerja hingga kuartal III-2020 dengan raihan laba sebesar Rp34,38 miliar. Angka ini tumbuh 9,56% dari periode yang sama pada tahun sebelumnya yakni Rp31,09 miliar.

Adapun pada kuartal III-2020, pendapatan perseroan mencapai Rp306,67 miliar, meningkat 1,62% dari periode sebelumnya yang mencapai Rp301,77 miliar. Segmen sewa kendaraan dan ISP menjadi kontributor terbesar dari perolehan pendapatan itu, yakni masing-masing mencapai Rp297,32 miliar dan Rp9,35 miliar.



Berita Populer


ASEANFLAG