Bayan Resources Perpanjang Fasilitas Pinjaman Bank QNB 1 Tahun


PT Bayan Resources Tbk (BYAN) dan PT Bank QNB Indonesia Tbk melakukan perpanjangan fasilitas transaksi valuta asing sebesar US$17,5 juta selama satu tahun.

“Perpanjangannya terhitung mulai 20 Desember 2020 hingga 20 Desember 2021,” kata Direktur Utama Bayan, Dato Low Tuck Kwong melalui keterbukaan informasi perusahaan yang disampaikan kepada BEI, Selasa (16/3).

Menurut dia, dengan diperpanjangnya jangka waktu fasilitas transaksi valas tersebut, maka perseroan dan entitas usaha memiliki kemampuan untuk memenuhi kebutuhan transaksi valasnya untuk kelancaran kegiatan operasional.

Fasilitas transaksi valuta asing tersebut telah ditandatangani pada 19 Desember 2019 dan diperbaharui dengan penandatanganan addendum perjanjian pemberian fasilitas transaksi valuta asing pada 12 Maret 2021.

Fasilitas transaksi valas tersebut akan digunakan untuk kebutuhan transaksi valas perseroan dan entitas usaha.



Berita Populer


ASEANFLAG